Festival Faboolous Batavia Hadir di Pantai Indah Kapuk 2 Jakarta Utara

Festival Batavia menghibur warga mulai 18 sampai 27 Oktober di Alun-alun Batavia, Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara. Event bertajuk Faboolous Batavia juga menampilkan pagelaran sulap dan busana dengan tema pakaian nusantara.

Panitia berharap perwakilan para pemilik tenant dari bazar UMKM di sesi talk show, dapat memotivasi dan mendorong kemajuan UMKM Indonesia agar dapat bersaing dengan produk luar negeri.

Festival Batavia Hadir di Pantai Indah Kapuk 2 Jakarta Utara

Festival Batavia menghibur warga mulai 18 sampai 27 Oktober di Alun-alun Batavia, Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara. Event bertajuk Faboolous Batavia juga menampilkan pagelaran sulap dan busana dengan tema pakaian nusantara.

Panitia berharap perwakilan para pemilik tenant dari bazar UMKM di sesi talk show, dapat memotivasi dan mendorong kemajuan UMKM Indonesia agar dapat bersaing dengan produk luar negeri.

Dari Jakarta Utara – Tim Liputan – Betawi TV Melaporkan

Rumah Gede Keluarga Aditya Fasilitasi Generasi Muda untuk Berkreasi

Dalam rangka melestarikan budaya betawi, Ketua Seniman Intelektual Betawi atau biasa disebut (SIB), Tahyudin Aditya, menjadikan Rumah Gede Keluarga Aditya, sebagai tempat untuk para generasi muda berekspresi dan berkreasi.

Rumah ini merupakan warisan turun-temurun keluarga Tahyudin Aditya, yang dibangun untuk kepentingan masyarakat bersama.

Tak hanya itu, Bang Adit sapaan akrabnya, bersama dengan keluarga juga aktif dalam kegiatan sosial dengan membina, membantu anak yatim piatu dan janda di sekitar rumahnya.

Tahyudin Aditya Mendorong Semangat Generasi Muda

Selain peduli terhadap kelestarian budaya betawi, Bang Adit juga peduli terhadap generasi muda yang memiliki hobi otomotif, dengan memfasilitasi komunitas scooter extreme kalideres berkumpul di kediamannya. Komunitas ini mempunyai kegiatan positif, selain touring, mereka semua juga ikut memberantas perilaku meresahkan dari oknum yang berniat jahat di lingkungan sekitar.

Kegiatan keagamaan juga dilakukan oleh pemuda betawi ini, Komunitas Scooter Extreme Kalideres ini rutin mengadakan pengajian dan juga bakti sosial. Aditya juga mendorong para anggota komunitas untuk berdikari agar menciptakan citra yang baik bagi generasi muda khususnya kepada anggota Komunitas Vespa.

Dari Jakarta Barat – Tim Liputan – Betawi TV